ANALISIS RISIKO ERGONOMI PADA KARYAWANBENGKEL UTAMA DENGAN KELUHAN MUSCULOSKELETAL DISORDERS DI PT. BUKIT ASAM TANJUNG ENIM TAHUN 2017

Heriziana Hz

Abstract


PT. Bukit Asam merupakan perusahaan BUMN yang bergerak di bidang pertambangan batubara. Area yang berpotensi untuk terjadinya kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja yaitu pada area bengkel utama. Di area kerja bengkel utama ini terdapat berbagai pekerjaan yang dapat menimbulkan masalah ergonomi seperti gangguan musculoskeletal. Pekerja bengkel dengan berbagai pekerjaan seperti bubut, las, memotong besi, memperbaiki mesin, dan lain sebagainya. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya faktor risiko ergonomi pada karyawan bengkel utama dengan keluhan musculoskeletal disorders. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 46 responden dan dengan teknik random sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuisioner. Analisis data menggunakan univariat dan bivariat dengan menggunaka uji statistic chi-square dengan α 0,05. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 20 - 31 Maret tahun 2017 di PT. Bukit Asam Tanjung Enim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah keluhan MSDs pada karyawan bengkel utama sebanyak 8 pekerja (17,4%). Adapun hasil uji statistik menunjukkan bahwa variabel tingkat risiko pekerjaan (p-value = 0,049), variabel karakteristik umur (p-value = 0,047), dan variabel karakteristik masa kerja (p-value = 0,049) dengan alpha 5% diyakini memiliki hubungan dengan keluhan Musculoskeletal Disorders (MSDs). Analisis data yaituunivariatdanbivariat.Sebaiknya perusahaan mewajibkan dan memberikan waktu karyawan untuk melakukan (stretching) pemanasan atau peregangan otot sebelum melakukan pekerjaan agar tidak terjadi cedera otot pada saat bekerja. Sebaiknya perusahaan memperhatikan pekerja yang sudah lama bekerja yang berumur ≥ 35 tahun pada tiap jenis pekerjaan agar terhindar dari gangguan MSDs. Sebaiknya perusahaan menyediakan peralatan kerja yang sesuai dengan standar ergonomi serta memberikan penyuluhan atau informasi mengenai pentingnya bekerja secara ergonomi kepada karyawannya.
Kata Kunci : Risiko Ergonomi, Keluhan Musculoskeletal Disorders.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35842/mr.v13i0.135

Article Metrics

Abstract view : 1207 View
PDF - 627 View

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Medika Respati

Medika Respati : Jurnal Ilmiah Kesehatan indexed by:

   Crossref  Google Scholar